Home » Nasional » POSE RI Tuntut Polda Sumsel Bongkar Jaringan BBM Solar Ilegal,”BBY Lampung’ di Muba, Diduga Libatkan Aparat Penegak Hukum
60eda6d3-3a60-4fb5-803c-d805fd9216d1
[Sassy_Social_Share]

Palembang II sergap24.com
Kegiatan pengangkutan Bahan Bakar Minyak (BBM) ilegal jenis solar oleh PT BGN di wilayah Kabupaten Musi Banyuasin semakin marak terjadi. Ratusan ton solar hasil sulingan atau yang dikenal dengan istilah “solar Cong” berhasil diangkut keluar wilayah tanpa tersentuh aparat hukum.

Investigasi yang dilakukan oleh media mengungkapkan dugaan adanya koordinasi antara pihak PT BGN dengan oknum tertentu yang disebut sebagai “BBY Lampung”, sehingga armada pengangkut minyak solar ilegal hasil sulingan ini dapat melintas dengan bebas.

Dalam investigasi yang dilakukan pada Selasa (19/11/2024), seorang sopir angkutan yang membawa solar milik PT BGN secara terbuka mengaku bahwa dirinya merasa aman mengangkut solar hasil sulingan ilegal tersebut karena pemilik PT BGN sudah berkoordinasi dengan pihak BBY Lampung.

“Bawa solar pak, milik PT BGN. Kami sudah koordinasi dengan BBY Lampung,” ujar sopir itu dengan tenang.

Pengakuan ini menimbulkan pertanyaan besar, siapa sebenarnya BBY Lampung dan sejauh mana keterlibatannya dalam aktivitas ilegal ini? Koordinasi yang dimaksud diduga kuat melibatkan oknum tertentu yang memuluskan jalur pengangkutan minyak solar ilegal dari Musi Banyuasin hingga keluar wilayah, bahkan sampai ke Lampung, tanpa terhambat oleh aparat penegak hukum.

Ketua Umum LSM POSE RI dan juga Sebagai Ketua Persatuan Wartawan Duta Pena Indonesia (PWPDI), Desri SH, angkat bicara terkait temuan ini. Ia mendesak agar Polda Sumsel dan Polres Muba segera mengusut tuntas siapa sosok BBY Lampung yang diduga kuat menjadi “pemain belakang” dalam pengiriman minyak ilegal ini.

Desri mencurigai adanya keterlibatan oknum aparat penegak hukum, baik di tingkat Polda Sumsel maupun Polres Muba, yang diduga terlibat dalam praktik “main mata” dengan jaringan BBY Lampung.

“BBY Lampung ini siapa? Dari Kesatuan, Oknum APH, atau Sipil?Dugaan kami, ada oknum aparat yang bermain juga. Kalau tidak ada keterlibatan oknum di tubuh Polda Sumsel, mana mungkin solar hasil sulingan ilegal ini bisa dengan leluasa melintasi beberapa Kabupaten hingga sampai ke Lampung tanpa hambatan,” tegas Desri.

Desri juga menambahkan bahwa pihaknya akan melakukan aksi unjuk rasa di Mapolda Sumsel dalam waktu dekat untuk mendesak Kapolda Sumsel yang baru agar segera mengusut dan menindak tegas pihak-pihak yang terlibat dalam sindikat pengangkutan BBM ilegal ini.

“Maraknya angkutan BBM ilegal hasil sulingan di wilayah Musi Banyuasin menunjukkan lemahnya pengawasan dan penindakan oleh aparat penegak hukum. Kendati kegiatan pengangkutan minyak hasil ilegal refineri ini bukanlah hal baru di wilayah Muba, koordinasi dengan pihak-pihak tertentu membuat aktivitas ini tetap berjalan dengan lancar,” ujarnya.

Menurut Desri, jika aparat penegak hukum serius menanggapi laporan ini, bukan tidak mungkin jaringan pengangkutan BBM ilegal yang telah berlangsung lama di wilayah Musi Banyuasin akan terungkap.

“Masyarakat berharap, dengan adanya pengusutan mendalam, praktik ilegal ini bisa segera dihentikan, dan pihak-pihak yang terlibat, termasuk oknum aparat, dapat diadili sesuai hukum yang berlaku. Untuk itu dalam waktu dekat kami bakal mengadakan aksi unjuk rasa di Mapolda Sumsel,” tutupnya.

Pewarta PWDPI Sumsel
Editor Karman69

SEBARKAN

Baja Juga

Comment

News Feed

Satgas OMP Polresta Pontianak Amankan Kampanye Dialogis Paslon 1 di Siantan Hilir Pontianak Utara

Rab, 20 Nov 2024 07:21:52am Polresta Pontianak Polda Kalbar,– SERGAP24.COM, Satuan Tugas Operasi Mantap Praja (Satgas OMP) Polresta Pontianak melaksanakan pengamanan dalam...

Kepala Desa Muara Baru Suryadi Minta Pemerintah Daerah dan Pusat Perhatikan Desa Kami yang Terabaikan

Rab, 20 Nov 2024 02:56:26am Kubu Raya, Kalbar- SERGAP24.COM-Suryadi, Kepala Desa Muara Baru, menyampaikan keluhan serius terkait ketidakadaan penerangan listrik yang telah lama...

Kejari Sanggau Wartawan & LSM Memiliki Peran Penting Serta Tanggung Jawab Dalam Pembangunan 

Sel, 19 Nov 2024 07:45:59pm ETIKONG - SERGAP24.COM, Kasubsi intel Kejaksaan Negeri Sanggau, cabang Entikong, Dian SH mewakili Kepala Kejaksaan Negeri Sanggau Dedy Virantama...

Forum Wartawan Dan LSM Kalbar Indonesia Minta CSR Di Kalbar Tepat Sasaran

Sel, 19 Nov 2024 03:00:49pm Entikong Kalbar - SERGAP24.COM, Sekjen Forum Wartawan dan LSM Kalbar Indonesia, meminta penerima dana corporate social responsibility (CSR) harus...

Perjalanan Riza Hasmi : Content Creator Muda Aceh Barat dari Pemula dengan HP hingga Menjadi Videografer dan Photografer Profesional

Sel, 19 Nov 2024 07:57:46am Aceh - SERGAP24.COM, Riza Hasmi, ia lahir pada 10 Juli 1998, di Desa Cot Punti, Kecamatan Woyla Timur, Kabupaten Aceh Barat. Sejak kecil, Riza selalu...

Bank Kalbar Dukung Pengembangan UMKM di Forum Wartawan & LSM Kalbar Indonesia di PLBN Entikong

Sen, 18 Nov 2024 03:10:49pm Entikong Kalbar - SERGAP24.COM, Bank Kalbar terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung pengembangan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di...

Kapolda Kalbar Berikan Sambutan Dalam Acara FW&LSM Kalbar Indonesia Polri Mengayomi Dan Melindungi Masyarakat Kalbar

Sen, 18 Nov 2024 01:22:54pm Entikong Kalbar - SERGAP24.COM, Kapolda Kalbar yang di wakili Iptu K. Sukendar Kasi Humas Polres Sanggau, dalam kata sambutannya di acara Forum...

Frederick Jordan Panungkelan: Perjalanan Seorang Content Creator yang Sukses Mengembangkan Usaha di Berbagai Bidang

Sen, 18 Nov 2024 12:34:28pm BEKASI - SERGAP24.COM, Frederick Jordan Panungkelan, atau yang lebih dikenal dengan nama Derick Jordan, lahir di Bekasi pada 19 Januari 2001. Derick...

Kanwil Kemenkumham Hadiri dan Berikan Sambutan pada Acara FW&LSM Kalbar Indonesia di PLBN Entikong

Sen, 18 Nov 2024 06:52:17am Entikong – SERGAP24.COM, Kepala Bidang Pelayanan Hukum Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Barat (Kemenkumham Kalbar),...

Ridwan Firmansyah: Dari Guru Honorer SD Menjadi Content Creator dan Mendapatkan Umroh Gratis

Ming, 17 Nov 2024 02:39:51am BEKASI-  SERGAP24.COM, (16/11/2024), Ridwan Firmansyah, yang lebih akrab dipanggil Bang One, mungkin sudah tidak asing bagi sebagian orang, terutama...

Video Terbaru

Berita Terbaru

Ekonomi Terbaru

Teknologi Terbaru