Home » Sumsel » Komisi III DPR RI Apresiasi Kinerja Hebat Kapolda Sumsel

Komisi III DPR RI Apresiasi Kinerja Hebat Kapolda Sumsel

11 Agu 2023 sergapco - Dilihat 4 kali
[Sassy_Social_Share]

Palembang.sergap24.com

Kapolda Sumsel Irjen Pol A.Rachmad Wibowo SIK mengikuti rapat kerja yang juga dihadiri oleh Komisi III DPR RI VII gedung utama Presisi Mapolda Sumsel, Jumat (11/08/2023)

Rapat kerja tersebut merupakan rangkaian kunjungan kerja (kunker) reses di Sumatera Selatan itu untuk melakukan pengawasan, anggaran, dan legislasi.

“Kunjungan kerja di Polda Sumsel ini bagian tugas kami untuk melakukan pengawasan mitra di daerah,” ujar Wakil Ketua Komisi III DPR RI Dr.Habiburokhman.

Pihaknya,ingin mendengar langsung Penanganan Pemeliharaan kamtibmas ter-update di daerah yang sedang ditangani oleh Polda Sumsel ,terutama meminta penjelasan mengenai implementasi upaya reformasi kultural dan struktural Polri di wilayah Sumatera Selatan

“Terutama dalam meningkatkan integritas, kualitas, transparansi, profesionalisme, dan akuntabilitas kerja,”tambah politisi Partai Gerinda tersebut.

Wakil Ketua Komisi III DPR RI Habiburokhman juga mengapresiasi Kapolda Sumsel dan jajaran atas kinerja menjaga kondisi kamtibmas hingga kini tetap kondusif.

Kondisi kamtibmas yang kondusif itu perlu terus dipertahankan karena jika sampai terganggu dapat mengganggu tahapan persiapan dan pelaksanaan Pemilu 2024, tandas Habiburokhman.

Sementara itu, Anggota/F-PDI Perjuangan H. Arteria Dahlan, S.T., S.H., M.H. menambahkan, pihaknya mengapresiasi kerja hebat Polda Sumsel.

“Hari ini saya bisa melihat Bapak Kapolda sudah mempersiapkan acara ini pertemuan ini diskusi ini dengan sangat terencana. Paparan yang sangat luar biasa detail dan terstruktur dan mudah dipahami dan pak kapoldanya tidak hanya bagus di tulisan tapi menguasai materi,” katanya.

“Ini mungkin pertemuan pertama yang saya katakan dialegtikanya tidak hanya kebangsaan tapi ilmiah. Kita semua bicara pakai data pakai angka-angka sehingga semuanya terlihat objektif. Terlihat semuanya terlihat tidak saling menyudutkan mudah-mudahan pak Kapolri bisa melahirkan pak Kapolda Kapolda baru yang seperti ini. Saya lihat beliau ini memahami betul apa yang dia katakan dan tahu betul apa yang diperbuat anak buahnya dan utamanya lagi banyak sekali isu-isu yang beliau pahami secara detail,” tambahnya.

Dia menuturkan, beliau tadi bicara tentang Ditkrimsus, itu tidak hanya bicara mengenai perbuatan materiil tapi karakter perbuatannya dan kemudian akibatnya.

“Kita bicara kerugian negara, orangnya pelakunya. Itu bisa dijelaskan secara detail ini yang saya katakan polisi cerdas polisi hebat, polisi presisi,” ucapnya.

Arteria Dahlan menjelaskan, untuk sengketa pertanahan, menyelesaikan masalah pertanahan kita bicara akal sehat, hati nurani.

“Rakyat tidak punya akses ke sertifikat. Makanya kita cari jalan keluar. Jadi Kapolda menghasilkan langkah cerdas selalu dilakukan untuk mediasi kedua pihak yang bersengketa pemangku kebijakan BPN-nya dan pemerintah kabupaten dihadirkan. Mudah-mudahan ini bisa dijadikan contoh,” katanya.

Untuk kasus narkoba, di Sumsel tingkat pravalensinya 5,4% penduduknya 8 juta lebih dari sekitar 400 ribuan yang terpapar narkoba.

“Kapolda sangat detail memaparkan kasus narkoba, itu diceritakan. Kita apresiasi untuk itu,” ucapnya.

“Untuk tindak pidana perdagangan orang,kita apresiasi Sumsel nomor 2 untuk menjadi pelopor penegakan hukum pencegahan tindak pidana perdagangan orang,” tandasnya.

 

Sementara itu Kapolda Sumatera Selatan Irjen Pol A Rachmad Wibowo memaparkan kondisi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di provinsi tersebut cukup kondusif kepada rombongan anggota Komisi III DPR RI yang melakukan reses di Palembang.

“Kondisi kamtibmas di provinsi dengan 17 kabupaten dan kota itu menghadapi Pemilu 2024 cukup kondusif, kondisi ini akan terus dipertahankan dengan mengantisipasi berbagai hal yang dapat mengganggu kamtibmas,” ujar Kapolda Sumsel.

Menurut Kapolda, untuk mengantisipasi berbagai hal yang dapat mengganggu kamtibmas, dilakukan peningkatan kesiapsiagaan personel serta sarana dan prasarana seluruh jajaran di Sumsel.

Melalui upaya tersebut diharapkan dapat terus terpelihara dengan baik kondisi keamanan dan ketertiban masyarakat yang kondusif.

Dengan kondisi kamtibmas yang bisa terpelihara dengan baik, diharapkan dapat mendukung terwujudnya pesta demokrasi rakyat lima tahunan itu sesuai harapan semua pihak dan lapisan masyarakat.

“Melihat kesiapan personel Polda Sumsel bersama jajaran di 17 kabupaten/kota dan adanya dukungan dari masyarakat, kami optimistis dapat menjaga kamtibmas dengan baik menjelang pemilu dan pilkada serentak pada 2024,” ujar Kapolda Sumsel.

Tim Kunjungan kerja Komisi III DPR RI di Provinsi SumselKetua Tim/F-Gerindra
(Wakil Ketua Komisi III DPR RI) Dr. Habiburokhman,S.H., M.H.Wakil Ketua Komisi III/F-PAN Ir. Pangeran Khairul Saleh, M.M.Anggota/F-PDI Perjuangan H. Arteria Dahlan, S.T., S.H., M.H.
Anggota/F-PDI Perjuangan H. Gilang Dhielafararez, S.H., L.L.M.Anggota/F-P Golkar Dr. Hj. Adde Rosi Khoerunnisa, S.Sos., M.Si.Anggota/F-P Golkar Dr. H. Andi Rio Indris Padjalangi, S.H., M.Kn.
Anggota/F-Gerindra Hj. Siti Nurizka Puteri Jaya, S.H. M.H.Anggota/F-Nasdem H. Taufik Basari, S.H., M.Hum.,L.L.M.Anggota/F-Nasdem Drs. Y. Jacky Uli, M.H.; Anggota/F-PKB H. Heru Widodo, S.Psi.
Anggota/F-P Demokrat Dr. Hinca IP Pandjaitan XII, S.H., M.H., ACCS.Anggota/F-PKS Komjen Pol. (Purn) Drs. H. Adang Daradjatun dan Anggota/F-PAN Mulfachri Harahap, S.H.,M.H.

Pewawrta Karman69
Publisher krm69

SEBARKAN

Baja Juga

Comment

News Feed

Kapolsek Pebayuran Bersama Waka Polsek Tambelang Jenguk Wartawan Yang Sedang Sakit

Sab, 12 Okt 2024 04:17:14pm BEKASI, SERGAP24.COM- Sebagai bentuk empati dan keperdulian, AKP Hotma Sitompul S.H.,MH Kapolsek Pebayuran bersama Iptu Agus Salim Waka Polsek...

Sebanyak 30 Organ Relawan Tergabung KETOPRAK Siap Menangkan Pram-Doel

Sab, 12 Okt 2024 04:12:16pm JAKARTA SERGAP24.COM - Inisiator relawan Kesatuan Organ Pramono Rano Karno (KETOPRAK), Teguh Eko Prastyono mengatakan KETOPRAK adalah wadah warga...

Diduga Di SPBU Nomor 6479401 Tapang Sambas Suplai BBM Subsidi Secara Bebas Harap Pertamina Tindak Tegas

Sab, 12 Okt 2024 12:11:04pm SEKADAU (Kalbar), SERGAP24.COM - Terlihat jelas setiap hari para pengantri dengan mobil selalu ramai di SPBU Desa Tapang Sambas, Kecamatan Sekadau...

RS Ananda Babelan Selalu Berikan Pelayanan Yang Terbaik”Mendapatkan Apresiasi dari Keluarga Pasien

Sab, 12 Okt 2024 02:03:17am Bekasi, SERGAP24.COM - Rumah Sakit Ananda Babelan Yang Beralamat di Jl Raya Babelan Kecamatan Babelan Kabupaten Bekasi Jawa Barat, dengan memberikan...

Karya Bakti Bhabinkamtibmas Polsek Pebayuran Membantu Koramil 11 Pebayuran Bersihkan Sampah di Bantaran Kali 

Rab, 9 Okt 2024 02:50:05pm Bekasi - SERGAP24.COM, Dalam rangka memperingati HUT TNI ke 79.Bhabinkamtibmas Polsek Pebayuran Membantu Koramil 11 Pebayuran berserta dengan warga...

Pengamat Hukum : Statment Pejabat Penegak Hukum Terkait Pemberantasan Mafia Tanah Hanya Sebatas “Hiburan” Bagi Rakyat Kecil

Rab, 9 Okt 2024 04:25:38am KALBAR, SERGAP24.COM - Pengamat Hukum dan Kebijakan Publik, Dr. Herman Hofi Munawar, mengkritik keras langkah-langkah pemberantasan mafia tanah yang...

Masyarakat Meminta APH Menindak Tegas Perjudian Di Wilayah Pemangakat

Sel, 8 Okt 2024 02:42:20am Sambas Kalbar, SERGAP24.COM – Kegiatan perjudian tembak ikan semakin meresahkan masyarakat di jalan Pasar Baru Nmor 9 Pemangkat kota Kecamatan...

Kapolsek Menyuke Silahturahmi Coolling System Jelang Pilkada

Sen, 7 Okt 2024 01:56:18pm POLRES LANDAK - SERGAP24.COM, MENYUKE, POLDA KALBAR, pada hari Senin tanggal 07 Oktober 2024 sekitar pukul 10.00 wib Kapolsek Menyuke melaksanakan...

Piala Kapolri 2024 Putri Jatim Juara Pul Y dan Sulteng Runner-up

Sen, 7 Okt 2024 01:46:16pm PONTIANAK SERGAP24.COM - Tim putri Jawa Timur (Jatim) menjuarai Pul Y usai mengalahkan Sulawesi Tengah ( Sulteng) pada laga penutup babak delapan...

Kapolsek Pebayuran Melaksanakan Kunjungan ke Koramil 11 Pebayuran,Dalam Rangka HUT TNI 79

Sen, 7 Okt 2024 08:34:37am Bekasi, SERGAP24.COM - AKP Hotma Sitompul S.H.,MH Kapolsek Pebayuran Beserta Muspika Kecamatan Pebayuran melaksanakan kunjungan ke Mako Koramil 11...

Video Terbaru

Berita Terbaru

Ekonomi Terbaru

Teknologi Terbaru