Home » Teknologi » Qualcomm Rilis Snapdragon G3x Gen 1 untuk Konsol Handheld

Qualcomm Rilis Snapdragon G3x Gen 1 untuk Konsol Handheld

6 Des 2021 sergapco - Dilihat 58 kali
Tampilan Snapdragon G3x Handheld Gaming Developer Kit  hasil kerja sama dengan Razer. (Ist.)
Tampilan Snapdragon G3x Handheld Gaming Developer Kit hasil kerja sama dengan Razer. (Ist.)
[Sassy_Social_Share]

Liputan6.com, Jakarta – Dalam ajang Snapdragon Tech Summit 2021, Qualcomm juga mengumumkan kehadiran Snapdragon G3x Gen 1 Gaming Platfofm. Sesuai namanya, chipset ini diluncurkan untuk mempersenjatai perangkat gaming handheld.

Menurut Qualcomm, chipset ini mampu memberikan kinerja yang bisa diandalkan, mulai dari bermain game Android, memainkan konten cloud gaming, bahkan melakukan streaming game dari konsol di rumah atau PC pengguna.

Performa chipset ini juga ditunjang dengan kemampuan Snapdragon Elite Gaming, sehingga membuatnya dapat mendukung kategori produk gaming premium.

Snapdragon G3x Gen 1 menggunakan GPU Adreno yang mampu menjalankan game pada kecepatan 144 FPS dan 10-bit HDR untuk game dengan lebih dari satu miliar warna.

Urusan konektivitas, ada Qualcomm FastConnect 6900 Mobile Connectivity yang membawa Wi-Fi 6 dan 6E. Chipset ini juga dibekali Snapdragon Sound untuk mengoptimalkan kualitas termasuk latency suara saat bermain game.

Chipset ini juga didukung AKSys yang memberikan sentuhan presisi pada controller mapping technology, sehingga memungkinkan penggunaan pengontrol bawaan pada beragam game.

Qualcomm juga menghadirkan kemampuan augmented multi-screen pada Snapdragon G3x Gen 1 saat terhubung dengan perangkat lain. Lalu, teknologi ini dapat pula dipakai sebagai pendamping kontrol pada TV 4K.

Developer Kit

Untuk menunjukkan kemampuan chipset ini, Qualcomm bekerja sama dengan Razer untuk menciptakan Snapdragon G3x Handheld Gaming Developer Kit pertama yang tersedia secara eksklusif untuk para pengembang.

Meski baru ditujukan untuk para pengembang, konsol handheld ini setidaknya bisa memberikan gambaran mengenai perangkat yang mungkin dikembangkan di masa depan.

Perangkat ini hadir dengan layar OLED 6,65 inci yang memiliki resolusi Full HD Plus, HDR 10-bit, dan refresh rate hingga 120Hz.

Perangkat ini dibekali dengan webcam 5MP dan dua mikrofon untuk mendukung aktivitas streaming. Perangkat ini mendukung 5G mmWave, sub-6, dan Wi-Fi 6E untuk memberikan koneksi tercepat dan low latency.

Dari sisi ergonomi, perangkat ini dibekali kontrol yang seimbang dan mudah digenggam, serta kemampuan pemetaan kontroler bawaan.

Konsol handheld ini memiliki empat speaker. Selain itu, pengguna juga dapat menikmati pengalaman audio bebas lag saat dihubungkan dengan earbud yang memiliki kemampuan Snapdragon Sound.

Qualcomm Resmi Umumkan Snapdragon 8 Gen 1

Untuk diketahui, Qualcomm resmi memperkenalkan chipset terbaru besutannya dalam ajang Snapdragon Tech Summit 2021. Seperti yang sudah dilaporkan, chipset baru ini menggunakan Snapdragon 8 Gen 1.

Chipset ini hadir dengan deretan beragam fitur premium, mulai dari 5G, AI, gim, hingga Wi-Fi dan Bluetooth.

Menurut SVP and General Manager of Mobile, Compute, and Infrastructure Qualcomm Technologies, Alex Katouzian, Snapdragon 8 Gen 1 membuat standar baru untuk era HP Android berikutnya.

“Teknologi ini memberikan pengalaman konektivitas, fotografi, AI, gim, suara, dan keamanan yang belum pernah ada di smartphone,” tutur Alex saat peluncuran Snapdragon 8 Gen 1 secara virtual.

Nantinya, chipset ini akan diadopsi oleh sejumlah OEM global, seperti Black Shark, Honor, iQOO, Motorola, Nubia, OnePlus, Oppo, Realme, Sharp, Sony Corporation, Vivo, Xiaomi, dan ZTE.

Adapun perangkat komersial yang menggunakan diharapkan hadir pada akhir 2021.

(Dam/Isk)

 

Sumber : https://www.liputan6.com

SEBARKAN

Baja Juga

Comment

News Feed

Kapolsek Pebayuran Bersama Waka Polsek Tambelang Jenguk Wartawan Yang Sedang Sakit

Sab, 12 Okt 2024 04:17:14pm BEKASI, SERGAP24.COM- Sebagai bentuk empati dan keperdulian, AKP Hotma Sitompul S.H.,MH Kapolsek Pebayuran bersama Iptu Agus Salim Waka Polsek...

Sebanyak 30 Organ Relawan Tergabung KETOPRAK Siap Menangkan Pram-Doel

Sab, 12 Okt 2024 04:12:16pm JAKARTA SERGAP24.COM - Inisiator relawan Kesatuan Organ Pramono Rano Karno (KETOPRAK), Teguh Eko Prastyono mengatakan KETOPRAK adalah wadah warga...

Diduga Di SPBU Nomor 6479401 Tapang Sambas Suplai BBM Subsidi Secara Bebas Harap Pertamina Tindak Tegas

Sab, 12 Okt 2024 12:11:04pm SEKADAU (Kalbar), SERGAP24.COM - Terlihat jelas setiap hari para pengantri dengan mobil selalu ramai di SPBU Desa Tapang Sambas, Kecamatan Sekadau...

RS Ananda Babelan Selalu Berikan Pelayanan Yang Terbaik”Mendapatkan Apresiasi dari Keluarga Pasien

Sab, 12 Okt 2024 02:03:17am Bekasi, SERGAP24.COM - Rumah Sakit Ananda Babelan Yang Beralamat di Jl Raya Babelan Kecamatan Babelan Kabupaten Bekasi Jawa Barat, dengan memberikan...

Karya Bakti Bhabinkamtibmas Polsek Pebayuran Membantu Koramil 11 Pebayuran Bersihkan Sampah di Bantaran Kali 

Rab, 9 Okt 2024 02:50:05pm Bekasi - SERGAP24.COM, Dalam rangka memperingati HUT TNI ke 79.Bhabinkamtibmas Polsek Pebayuran Membantu Koramil 11 Pebayuran berserta dengan warga...

Pengamat Hukum : Statment Pejabat Penegak Hukum Terkait Pemberantasan Mafia Tanah Hanya Sebatas “Hiburan” Bagi Rakyat Kecil

Rab, 9 Okt 2024 04:25:38am KALBAR, SERGAP24.COM - Pengamat Hukum dan Kebijakan Publik, Dr. Herman Hofi Munawar, mengkritik keras langkah-langkah pemberantasan mafia tanah yang...

Masyarakat Meminta APH Menindak Tegas Perjudian Di Wilayah Pemangakat

Sel, 8 Okt 2024 02:42:20am Sambas Kalbar, SERGAP24.COM – Kegiatan perjudian tembak ikan semakin meresahkan masyarakat di jalan Pasar Baru Nmor 9 Pemangkat kota Kecamatan...

Kapolsek Menyuke Silahturahmi Coolling System Jelang Pilkada

Sen, 7 Okt 2024 01:56:18pm POLRES LANDAK - SERGAP24.COM, MENYUKE, POLDA KALBAR, pada hari Senin tanggal 07 Oktober 2024 sekitar pukul 10.00 wib Kapolsek Menyuke melaksanakan...

Piala Kapolri 2024 Putri Jatim Juara Pul Y dan Sulteng Runner-up

Sen, 7 Okt 2024 01:46:16pm PONTIANAK SERGAP24.COM - Tim putri Jawa Timur (Jatim) menjuarai Pul Y usai mengalahkan Sulawesi Tengah ( Sulteng) pada laga penutup babak delapan...

Kapolsek Pebayuran Melaksanakan Kunjungan ke Koramil 11 Pebayuran,Dalam Rangka HUT TNI 79

Sen, 7 Okt 2024 08:34:37am Bekasi, SERGAP24.COM - AKP Hotma Sitompul S.H.,MH Kapolsek Pebayuran Beserta Muspika Kecamatan Pebayuran melaksanakan kunjungan ke Mako Koramil 11...

Video Terbaru

Berita Terbaru

Ekonomi Terbaru

Teknologi Terbaru