Pengurus Wilayah IWO Sumsel Laksanakan Pelatihan Jurnalis Berbasis Ekonomi.

Sumsel311 Dilihat

Ogan Ilir, Sergap24.com.

Pengurus Daerah IWO Kabupaten Ogan Ilir hadiri kegiatan Pelatihan Jurnalistik berbasis Ekonomi, yang di gagas oleh Pengurus Wilayah IWO Sumsel. Senin 20/11/2023.

Bertempat di hotel Duta Palembang pelaksanaan kegiatan Pelatihan Jurnalistik berbasis ekonomi merupakan Program kerja PW IWO Sumsel.
Kegiatan Pelatihan ini bertujuan untuk memberikan wawasan baru kepada rekan-rekan Anggota IWO se Sumsel dalam menulis Berita tentang Ekonomi.

Ketua PW IWO Sumsel Bung Efran dalam sambutannya mengatakan kepada Peserta tolong ikuti pelatihan ini dengan baik pelajari dan cermati semoga nantinya akan bermanfaat bagi rekan-rekan sekalian dalam melaksanakan tugas sebagai wartawan di wilayah daerah masing-masing.

Kegiatan Pelatihan ini di buka oleh Perwakilan Bank Indonesia Ibu Eva Aristi Kepala Tim Investigasi Sistem Pembayaran.
Ibu Eva Aristi mengisi materi dengan Tema Funsi Bank Indonesia, dan di akhir materi mengatakan kepada peserta untuk mensosialisasikan Qris, dan menggunakan Qris.

Narasumber yang hadir dari Perwakilan Bank Indonesia Kepala Tim Ivestigasi Sistem Pembayaran, Ibu Eva Aristi, Wartawan senior sumeks Dwitri Kartini, SE. Ak, Ketua PW IWO Sumsel Efran, dan Direktur Kantor Hukum Nusantara Tabroni SH tidak bisa hadir karena sedang melaksanakan kegiatan Peradilan.

Pengurus Daerah IWO Kab Ogan Ilir yang ikut hadir, Adi Winata Ketua PD IWO Ogan ilir, dan 4 anggota Apridarsah, Roy Ardiansyah, Andi, Sopian.

Pewarta : Apridarsah
Publisher : Krm69